[ad_1]

SEMARANG, WAWASANCO – Maskapai Sriwijaya Air menghadirkan dua promo terbarunya. Dua promo tersebut yakni potongan harga 10 persen dan bonus satu tiket.

Distrik Manager Semarang Sriwijaya Air, Henrico Fernando mengatakan pihaknya mengelola dua pesawat penerbangan yakni Sriwijaya Air dan Nam Air. Untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan, pihaknya menghadirkan dua promo terbaru. 

Pertama, yakni potongan harga sebesar 10 persen. Promo ini berlaku untuk pembelian tiket dengan system pulang pergi ke seluruh rute Sriwijaya Air dan Nam Air. Promo ini berlaku sejak akhir September hingga akhir November 2024. 

“Discount 10 persen lebih hemat dengan pembelian tiket pergi dan pulang. Periode booking dan issued 23 September 2024 – 31 oktober 2024. Lalu periode terbang 23 september 2024 sampai 30 November 2024,” kata Henrico, Selasa (8/10).

Promo kedua yakni gratis satu tiket penerbangan. Promo ini bisa didapatkan dengan cara pelanggan mengumpulkan bukti pembelian 10 tiket.

“Satu tiket terbang gratis ke seluruh rute Sriwijaya Air dan Nam Air dengan mengumpulkan 10 tiket beserta boarding pass dengan nama yang sama,” ujarnya.

Promo ini berlaku pada periode terbang 18 September 2024 hingga 14 Desember 2024. Tiket gratis dapat digunakan diperiode low season hingga 31 januari 2025

“Tiket gratis dapat diklaim di Sriwijaya Air dan Nam Air paling lambat 15 Januari 2025,” terang dia.

Melalui hadirnya dua promo ini dia berharap para pelanggan makin nyaman menggunakan maskapai Srwijaya Air dan Nam Air. Sekaligus, memberikan pelayanan terbaik.

“Kami yakin dan optimis dengan promo ini, pelanggan nyaman bermitra dengan kami,” harapnya.

Di sisi lain, ia menambahkan NAM Air telah membuka rute penerbangan yakni Semarang-Pangkalan Bun (pergi-pulang). Berangkat setiap hari pukul 09.30 wib sejak 16 Juni 2017.

Akan hadir pula dua rute baru lain yakni Semarang – Sampit (pergi-pulang) di jam 09.30 wib  dan rute Semarang – Makassar (pergi-pulang) di jam 18.15 wib.

Penulis : holy

Editor   : edt

[ad_2]

Source link